PERSIB melaju ke babak 8 Besar Liga Super Indonesia (LSI) 2014 dengan status runner-up Grup Barat setelah mengalahkan Sriwijaya FC 3-2 pada laga pamungkas di Stadion Gelora Sriwijaya Palembang, Jumat (5/9/2014). Dengan demikian, Persib berada satu grup dengan Pelita Bandung Raya (PBR) yang berada di peringkat 4 di babak 8 Besar.
Selain Bandung Raya, dua rival Persib dari Grup Timur adalah Persebaya Surabaya (juara grup) dan Mitra Kukar (peringkat 3). Sedangkan di grup lain bersaing Arema Indonesia, Semen Padang, Persipura Jayapura dan Persela Lamongan.

Bermain di kandang lawannya, tiga gol kemenangan Persib yang sebenarnya sudah memastikan diri lolos disumbangkan Tantan pada menit 13, Konate Makan (28) dan Atep (84). Sedangkan dua gol balasan Sriwijaya FC dicetak Syakir Sulaiman menit 34 dan Rizsky Dwi Ramadhana (87).
Dalam pertandingan ini, pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman memainkan 78-I Made Wirawan; 3-Vladimir Vujovic, 6-Tony Sucipto/18-Jajang Sukmara (79), 16-Achmad Jufriyanto, 22-Supardi Nasir Bujang; 8-Taufiq, 24-Hariono; 10-Konate Makan, 15-Firman Utina, 82-Tantan/7-Atep (68); 21-Coulibaly Djibril/17-Ferdinand Alfred Sinaga (56).
Sedangkan pelatih Sriwijaya FC, Subangkit memainkan 85-Selsius Gebze; 5-Abdoulaye Youssouf Maiga, 5-Ahmad Sumardi, 26-Muhammad Hamzah/7-Siswanto (17), 30-Jeki Arisandi; 6-Asri Akbar, 10-Vendry Ronaldo Mofu/4-Septariyanto (63), 25-Frank Olivier Ongfiang/37-Rizsky Dwi Ramadhana (46), 33-Lancine Kone; 92-Syakir Sulaiman, 93-Yohanis Nabar.
Be the first to comment on "5 September 2014: Permalukan Sriwijaya FC, Persib Runner-up Grup Barat"