);

1 Maret 1986: Bangkit, Persib Tekuk PSIS

Starter Persib 1986. @tukangpulas

BULAO.ID – Setelah ditahan PSM Makassar tanpa gol dan ditekuk Persija Jakarta 2-3, Persib bangkit untuk mencatat kemenangan pertama atas PSIS Semarang pada pertandingan babak 6 Besar Kompetisi Perserikatan 1986 di Stadion Utama Senayan Jakarta, 1 Maret 1986. Sempat tertinggal lebih dulu, Pangeran Biru berbalik unggul 2-1 di akhir laga.

Berbekal catatan minor dalam dua pertandingan sebelumnya, bobotoh dibuat terdiam saat Ribut Waidi menjebol gawang Persib saat pertandingan baru berjalan empat menit. Ketertinggalan 0-1 Persib bertahan hingga turun minum.

Bobotoh baru bisa kembali bersorak saat Dede Rosadi mencetak gol penyeimbang pada menit 60. Sepuluh menit sebelum pertandingan berakhir, sang megabintang Adjat Sudradjat mencetak gol penentu kemenangan perdana Persib.

Kemenangan itu membuka peluang tim asuhan Nandar Iskandar lolos ke grandfinal. Dengan nilai 3 dari 3 pertandingan, Persib menempati peringkat kedua di bawah Perseman Manokwari yang meraih nilai sempurna di tiga pertandingan pertamanya.

Klasemen Sementara

Perseman 3 3 0 0 7-2 6
Persib 3 1 1 1 4-4 3
Persija 2 1 0 1 4-4 2
PSIS 2 0 1 1 1-2 1
PSM 2 0 1 1 1-3 1
PSMS 2 0 1 1 0-2 1

About the Author

ENDAN SUHENDRA
Journalist and writer

Be the first to comment on "1 Maret 1986: Bangkit, Persib Tekuk PSIS"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*