);

Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13: Nusa Raya dan Palber Menang Besar di Lapangan UIN SGD

Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13 Piala Persib 2023
Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13 Piala Persib 2023

BULAO.ID – Nusa Raya dan Palber mencatat kemenangan besar pada hari pertama dimulainya Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13 Piala Persib 2023 di Lapangan Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung dan Lapangan Lodaya, Sabtu (3/6/2023).

Bertanding di Lapangan UIN Bandung, Nusa Raya yang tergabung di Grup B membantai Indonesia Muda (IM) dengan skor 9-0. Baru masuk pada menit 20, Fadlan Farisi menjadi bintang kemenangan Nusa Raya melalui hattrick yang dibuatnya pada menit 21, 28 dan 49.

Enam gol kemenangan Nusa Raya lainnya disumbangkan Elfreda Hmizan menit 27 dan 30, Muhammad Fatihal Hafidz (34), Fauzan Aditya Firmansyah (35, 40), dan Zaky Ramdan Al-Aziz (41).

Sedangkan Palber yang bersaing di Grup D menghantam Produta Maung Bandung 6-0. Dalam pertandingan yang kurang berimbang, Palber sudah membuka keunggulan atas Produta Maung Bandung pada menit 7 melalui gol yang dicetak Hasbi. Empat menit kemudian, giliran Azka menggandakan keunggulan timnya.

Baca Juga: Kompetisi Divisi I PSSI Kota Bandung U-15: Turangga dan Teruna Catat Kemenangan Pertama

Pada menit 26, Rizki menambah keunggulan Palber setelah mencetak gol ketiga ke gawang Produta Maung Bandung. Hingga turun minum, keunggulan 3-0 Palber berthan.

Di babak kedua, Palber semaikin berada di atas angin. Setelah Alvin membuat gol keempat Palber menit 45, Mufadahal mencetak brace menit 50 dan 9 untuk menggenapkan kemenangan menjadi 6-0.

Pada pertandingan lain di Grup B, Java One Top harus puas bermain imbang 1-1 dengan POP Polda Jabar. Java One Top sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Ibbra menit 21, sebelum disamakan pemain Pop Polda Jabar, Kevin pada menit 34.

Baca Juga: Kompetisi Divisi Utama PSSI Kota Bandung U-15: Saint Prima Jungkalkan Fatto FC, UNI Hajar POP Polda Jabar

Sementara itu, Tunas Rifo berhasil menundukkan Teruna 4-1 pada pertandingan pertamanya di Grup C yang dimainkan di Lapangan Lodaya.***

About the Author

ENDAN SUHENDRA
Journalist and writer

Be the first to comment on "Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13: Nusa Raya dan Palber Menang Besar di Lapangan UIN SGD"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*