BULAO.ID – PR Bandung Pro United dan Djanur Kartabraja mencatat kemenangan besar atas lawan-lawannya pada pertandingan Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13 Piala Persib 2023, Rabu, 14 Juni 2023. PR Bandung Pro United menghantam Pindad 7-0, sedangkan Djanur Kartabraja menggulung Sinar Muda 6-0.
Bertanding di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung Pro United yang tergabung di Grup H, bukan lawan sepadan untuk Pindad. Tampil dominan sepanjang laga, tujuh gol kemenangan Bandung Pro United dicetak melalui hattrock Alfian Akbar Ibrahim menit 5, 46 dan 59, Faiz Naufal Magpudin menit 20 dan 29, serta Rayfal Argiyashaba Rabirabani menit 31 dan 35.
Masih di Grup H, Elput harus puas berbagi satu poin dengan SIDOLIG setelah bermain imbang tanpa gol.
Baca Juga: Kompetisi Divisi I PSSI Kota Bandung U-15 2023: Bone FC dan UPI Catat Kemenangan
Pada pertandingan Grup I, Bara Siliwangi mengalahkan Young Tigers 6-2. Muhammad Hilmi Dzakhwan Fakhir mencetak hattrick pada menit 12, 19 dan 27 untuk melengkapi setengah lusin gol Bara Siliwangi ke gawang Young Tigers.
Tiga gol kemenangan Bara Siliwangi lainnya dibuat Evan Setiawan menit 3, Novan Aditya Pratama (6) dan Neo Maleakhi (38). Sedangkan gol balasan Young Tigers dicetak Rafa Nandana Pandeora Indrawan menit 2 dan Sultan Dzikri Audy Al Habibi menit 46.
Sementara itu, Angkasa bermain imbang 1-1 dengan UPI. Angkasa unggul terlebih dahulu melalui gol Izza Alfatah menit 8 sebelum disamakan UPI melalui gol Rangga menit 32.
Baca Juga: Kompetisi Divisi Utama PSSI Kota Bandung U-15 2023: Dua Trigol Menangkan Bina Pakuan
Kemenangan Djanur Kartabraja
Di Grup G, enam gol kemenangan Djanur Kartabraja yang bermain di Lapangan Universitas Islam Negeri Bandung (UIN Bandung) disumbangkan Azriel Al Habsy menit 11, Muhammad Rezky Asphi Afhadillah Ismail (28), Muhammad Satria Alamsyah (32), Afgan Putra Priatna (39), Mistawa Aldan (48), dan Radia Algifari Satibi (58).
Masih di Grup G, Setia juga mencatat kemenangan 4-1 atas Inspire. Denis Nur Ali Puji menjadi bintang kemenangan Setia melalui brace yang dibuatnya pada menit 18 dan 60. Dua gol Setia lainnya disumbangkan Dias Tata Marzuki menit 14 dan Muhammad Arkan Maldini (40). Sedangkan gol balasan Inspire dibuat Sagara Biru menit 44.
Di Grup F yang dimainkan di Lapangan UIN Bandung, IPI GS mengalahkan Turangga 4-0. Empat gol kemenangn IPI GS disumbangkan Satria Hendra Permana menit 4, Regi Ahmad Ramdhani (21), Yazid Zidane Brasmanto (55), dan Jibran Zul Azmi (56).
Baca Juga: Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13 2023: Diana dan Jatira Bandung Soccer Menang Tipis
Pada pertandingan lain di Grup F, UNI dan Fatto FC harus puas bermain imbang 1-1. Fatto FC unggul lebih dulu melalui gol Azril Arya Saputra menit 10, sebelum disamakan Yurcel Morale menit 15.***
Be the first to comment on "Kompetisi PSSI Kota Bandung U-13 2023: PR Bandung Pro United dan Djanur Kartabraja Menang Besar"