);

22 Juni 2012: Tampil Buruk, Persib Dibantai PSAP di Kuta Asan Sigli

Gelandang Persib, Budiawan mencoba melewati hadangan pemain PSAP, Sukman Suaib pada pertandingan lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) 2011/2012 di Stadion Kuta Asan Sigli, Jumat (22/6/2012). @epaper pikiran rakyat

BULAO.ID – Tampil buruk, Persib dipermalukan tuan rumah PSAP pada kunjungan pertamanya ke Stadion Kuta Asan Sigli. Pada pertandingan lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) 2011/2012, Jumat (22/6/2012), Bulao dibantai PSAP yang berada di dasar klasemen dengan skor 0-3.

Abu Bakar Bah menjadi bintang kemenangan PSAP dengan dua gol yang dicetaknya pada menit 5 dan 22. Satu gol tambahan PSAP yang bersarang ke gawang Jendry Christian Pitoy dicetak Camara Sekou lima menit menjelang pertandingan bubar.

Dengan hasil ini, Persib tidak mampu mengalahkan PSAP yang baru promosi ke LSI. Pada putaran pertama di Bandung, PSAP berhasil menahan imbang Persib 1-1.

Akibat kekalahan tersebut, Persib tertahan di peringkat 9 klasemen sementara dengan nilai 40 dari 30 pertandingan. Begitu juga dengan PSAP yang masih berada di posisi juru kunci dengan nilai 27.

Dalam pertandingan ini, pelatih Robby Darwis memainkan komposisi tim 1-Jendry Ch. Pitoy; 5-Maman Abdurahman, 6-Abanda Herman, 16-Tony Sucipto, 18-Jajang Sukmara/4-Wildansyah (42); 11-Robert Mark Gaspar/14-Hendra Ridwan (72), 20-Budiawan/9-Airlangga (57), 24-Hariono, 50-Miljan Radovic; 12-Mohd. Noh Alam Shah, 15-Aliyudin.

Sedangkan pelatih PSAP, Jessy Mustamu memainkan 31-Fakrurrazi; 14-Ichwani Hasanuddin, 24-Sthembiso Nkanyiso Ntombela, 25-Reza Fandi, 77-Muhammad Ali; 3-Abu Bakarr Bah, 9-Feri Komul, 21-Abdul Faisal/15-Sayuti (70), 22-Indra Gunawan/29-Heri Saputra (77); 11-Camara Sekou, 32-Sukman Suaib.

About the Author

ENDAN SUHENDRA
Journalist and writer

Be the first to comment on "22 Juni 2012: Tampil Buruk, Persib Dibantai PSAP di Kuta Asan Sigli"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*