);

Tangis Rezaldi di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Usai Hasil Imbang Persib Kontra Arema FC

Muhammad Rezaldi Hehanussa
Gelandang Persib, Muhammad Rezaldi Hehanussa dihibur oleh Daisuke Sato usai pertandingan kontra Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Jumat, 7 Juli 2023. (persib.co.id)

BULAO.ID – Muhammad Rezaldi Hehanussa tak bisa menyembunyikan kegalauan atas blunder yang dilakukannya pada pertandingan Persib kontra Arema FC di Stadion Kapten I wayan Dipta Gianyar, Bali, Jumat, 7 Juli 2023 lalu. Apalagi, blunder yang dilakukannya itu membuat Bulao harus kehilangan kemenangan yang sudah berada di depan mata.

Dalam pertandingan ini, Persib yang sempat unggul 3-2 dipaksa puas bermain imbang 3-3 setelah sundulan Rezaldi ke dalam kotak penalti berujung hukuman penalti lantaran Teja Paku Alam dianggap melakukan pelanggaran.

Tiga gol Persib dalam pertandingan ini dicetak Ciro Alves menit 10 dan 54, serta David da Silva menit 38. Sedangkan tiga gol balasan Arema FC diborong Gustavo Almeida Dos Santos menit 6, 17 dan 88. Dua gol terakhir dicetaknya melalui tendangan penalti.

Baca Juga: Pencetak Gol Terbanyak Persib di Era Liga Indonesia, David da Silva Kembali Buru Sutiono

Kegalauan sekaligus kesedihan Rezaldi diekspresikan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Ia membagikan foto dirinya yang tengah terbaring di atas lapangan dan dihibur Daisuke Sato, Teja Paku Alam dan asisten pelatih Manuel Cacallana.

“Hidup sedang mengajarimu bagaimana bertahan dengan baik. Ketika kamu jatuh, bangunlah untuk memegang impianmu kembali, ketika kamu ragu, kuatkan doamu supaya Allah menghilangkan keraguanmu. Semua keberhasilan terbaik, datang setelah kekecewaan besar yang dihadapi dengan sabar,” tulis Bule.

Laman resmi klub melaporkan, tidak sampai di situ, saking sedihnya, Rezaldi tak bisa menahan air matanya. Bahkan, tangisan Bule masih berlanjut hingga ke ruang ganti.

Baca Juga: Rekor Pertemuan dan Prediksi Persib vs Dewa United, 14 Juli 2023

Unggahan Rezaldi ini mendapatkan banyak reaksi, termasuk dukungan dari bobotoh, sesama pemain dan tim pelatih. Secara umum, mereka memberikan dukungan agar Bule segera bangkit dari kegalauannya. “Tenang Bang. Gas lagi,” tulis Robi Darwis

“Jangan khawatir Rezaldi, itulah olahraga dan kehidupan secara umum. Jatuh untuk bangkit lebih kuat. Kami semua bersamamu,” tulis Cascallana.***

About the Author

ENDAN SUHENDRA
Journalist and writer

Be the first to comment on "Tangis Rezaldi di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Usai Hasil Imbang Persib Kontra Arema FC"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*